Musyawarah IPM Cabang Candipuro

Musyawarah Cabang ke-2 Pimpinan Cabang Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) Candipuro sukses digelar pada Jumat, 28 Februari 2025 di Pondok Pesantren Muhammadiyah Ahmad Dahlan Candipuro, Lampung Selatan. Dengan mengusung tema “Membangkitkan Kader yang Militan dan Berkomitmen Tinggi”, acara ini menjadi momentum bersejarah bagi IPM Candipuro yang kembali aktif dan berkembang.
Musyawarah ini berlangsung dengan penuh semangat dan dihadiri oleh berbagai unsur organisasi Muhammadiyah, termasuk Pimpinan Cabang Muhammadiyah, Aisyiyah, Nasyiatul Aisyiyah Candipuro, Sidomulyo, Way Panji, serta Pimpinan Daerah IPM Lampung Selatan. Para kader IPM dari berbagai ocehan di Candipuro, Sidomulyo, dan Way Panji.
Ketua PD IPM Lampung Selatan, Septi Indria Novelia, juga mengungkapkan kebahagiaannya atas kebangkitan kembali IPM Candipuro setelah empat tahun tidak aktif. “Saya berharap pimpinan terpilih dapat mengembangkan dan meningkatkan organisasi ini agar semakin maju dan memberikan manfaat bagi para kader serta masyarakat,” ungkapnya.
Kegiatan ini bertujuan untuk merumuskan strategi kebijakan dalam pengembangan organisasi serta memilih kepemimpinan baru yang siap mengemban amanah dalam menggerakkan kader IPM di Candipuro pada periode 2025 -2027.
Dalam proses musyawarah, sebanyak 13 calon formatur untuk menghidupkan kembali Pimpinan Cabang IPM Candipuro. Dari hasil pemilihan, terpilih sembilan formatur yang akan memimpin organisasi ke depan:
1. Naufal Ardhi Nugraha
2. Reza Aprilian Afdetra
3. Nur Aini Qolbi
4. Naila Aulia
5. Wildan Ahmed Annasir
6. Kaisa Albarkah
7. Lucky Firmansyah
8. Delita Agustina
9. Andrean Saputra
Dari sembilan formatur ini, terpilih tiga pemimpin utama yang akan mengemban amanah kepemimpinan pada periode 2025-2027:
- *Ketua Umum* : Naufal Ardhi Nugraha
- *Sekretaris Umum* : Naila Aulia
- *Bendahara Umum*: Delita Agustina
Selain agenda utama berupa sidang pleno dan pemilihan pemimpin baru, acara ini juga diisi dengan sesi diskusi kepemimpinan dan pembekalan bagi kader. Narasumber yang hadir memberikan wawasan tentang militansi dan komitmen dalam berorganisasi, serta bagaimana kader IPM dapat berkontribusi lebih besar dalam lingkungan sekolah dan masyarakat.
Musyawarah ini diakhiri dengan semangat optimisme seluruh peserta, yang berharap hasil musyawarah ini dapat menjadi pijakan kuat bagi IPM Candipuro untuk berkembang lebih maju. Dengan kepemimpinan baru yang penuh semangat, IPM Candipuro siap mencetak kader-kader unggul yang berintegritas dan berkomitmen tinggi di masa depan.
Stay Connect With Us
